DPRD Kaltim Tekankan Pentingnya Pelestarian Ekosistem Laut di Kepulauan Derawan

Kaltimnyapa.com, Samarinda – Anggota DPRD Kaltim, Syarifatul Syadiah, menegaskan pentingnya langkah pelestarian ekosistem bawah laut di Kepulauan Derawan demi keberlangsungan pariwisata dan manfaat jangka panjang bagi masyarakat setempat.

Ia menekankan bahwa konservasi laut perlu dijalankan dengan serius agar potensi wisata daerah ini dapat dinikmati secara berkelanjutan.

“Pelestarian bawah laut Derawan harus dijaga dengan baik, jangan sampai rusak. Apalagi jika terjadi praktik penangkapan ikan dengan cara pengeboman, ini sangat merugikan karena dapat menghancurkan biota laut dan keindahan alam yang menjadi daya tarik utama,” kata Syarifatul, Kamis (7/11/2024).

Kepulauan Derawan di Kabupaten Berau memang dikenal sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di Kalimantan Timur.

Selain Pulau Derawan, kawasan ini juga memiliki destinasi wisata lainnya yang tak kalah memukau. Di antaranya Pulau Kakaban yang terkenal dengan ubur-ubur tak menyengat, Pulau Maratua yang menjadi surga bagi penyelam, serta Pulau Sangalaki yang merupakan habitat alami bagi penyu.

Destinasi lainnya seperti Pulau Kaniungan Besar, Pantai Biduk-Biduk, Danau Labuan Cermin, dan Gua Halo Tabung juga menawarkan pesona dan keunikan masing-masing.

Menurut Syarifatul, setiap destinasi wisata ini perlu dijaga kualitasnya agar tetap menarik bagi wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.

Ia berharap dengan perhatian khusus terhadap upaya konservasi, pesona alam Kabupaten Berau dapat terus dinikmati tanpa mengorbankan kelestarian lingkungan.

Dukungan masyarakat setempat serta para pemangku kepentingan dinilai sangat penting agar wisata alam Derawan dan sekitarnya tetap terjaga dan terus menjadi destinasi unggulan Kalimantan Timur yang bisa dinikmati generasi mendatang.

Pernyataan Syarifatul ini menjadi pengingat bagi masyarakat dan pihak terkait untuk berkolaborasi dalam menjaga ekosistem laut di Kepulauan Derawan dan sekitarnya, sehingga pesona alam daerah tersebut tetap lestari dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat lokal. (Adv).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *